Informasi Berkala

#Judul
1.Profil PPI Madiun
Berlokasi di Kota Madiun, Jawa Timur Politeknik perkeretaapian Indonesia Madiun merupakan perguruan tinggi vokasi negeri di bawah Kementerian Perhubungan yang memiliki visi usat unggulan dan inovasi pendidikan dan pelatihan vokasi di bidang teknis perkeretaapian berbasis teknologi global.

Dalam Rencana Induk Perkeretaapian Nasional (RIPNAS), sampai tahun tahun 2030, perkeretaapian nasional membutuhkan 1.720 orang regulator yang terdiri atas perencanaan, pengujian, inspektorat dan auditor. Disamping itu juga membutuhkan 78.740 orang SDM operator yang terdiri atas perencana, pemeriksa dan perawat. Pendirian PPI Madiun merupakan amanat UU №23 Tahun 2007 tentang Perkeretaapian yang mengamanatkan dibentuknya lembaga pendidikan di bidang perkeretaapian.

Untuk mencapai target 78.740 SDM bidang perkeretaapian sampai tahun 2030 PPI Madiun selain menjalankan kelas reguler yaitu mendidik taruna baru lulusan SMA atau SMK, PPI Madiun juga menjalankan kelas paralel mendidik SDM perkeretaapian yang sudah bekerja di pemerintahan sebagai regulator ataupun di perusahaan-perusahaan sebagai operator.

PPI Madiun yang menempati luas lahan 19,8 hektar di Jalan Tirta Raya Madiun, Jawa Timur mulai melakukan kegiatan pendidikan pada tahun akademi 2014–2015 dengan empat program pendidikan. Saat ini PPI Madiun memiliki 50 dosen terdiri atas 25 dosen tetap Madiun dan 25 dosen tidak tetap yang berasal regulator, operator dan industri perkeretaapian.

Fasilitas PPI Madiun terdiri atas:
– 2 asrama putra dengan kapasitas 160 taruna,
– 1 asrama putri (80 taruni),
– 20 kelas (735 taruna / taruni),
– 1 raung rektorat (100 orang),
– 1 aula (2.500 orang),
– 1 laboratorium komputer ( 30 orang),
– 1 stasiun simulasi (24 orang),
– 1 laboratorium outdoor LAA (60 orang),
– 1 laboratorium simulasi sarana (12 orang),
– 1 laboratorium alat simulasi sarana (24 orang),
– 1 laboratorium alat simulasi sintelis (12 orang),
– 1 laboratorium alat pengujian sarana (14 orang),
– 1 simulator CTC (24 orang),
– 2 audio visual (120 orang),
– 2 lapangan bulutangkis (8 orang),
– 1 lapangan upacara (300 orang),
– 1 ruang makan (600 orang),
– 1 workshop (300 orang),
– 1 tempat ibadah (250 orang), dan
– 1 poliklinik (15 orang)

Visi PPI Madiun sebagaimana dimaksud dalam Pasal 37, yaitu menjadi pusat unggulan dan inovasi pendidikan dan pelatihan vokasi di bidang teknis perkeretaapian berbasis teknologi global pada Tahun 2030.

Misi PPI Madiun sebagaimana dimaksud dalam Pasal 37, yaitu:
  1. Mewujudkan lembaga pendidikan dan pelatihan tinggi yang unggul, transparan dan akuntabel.
  2. Menyelenggarakan dan mengembangkan pendidikan dan pelatihan vokasi yang berbasis kompetensi dan perkembangan teknologi perekeretaapian serta mengintegrasikan pembelajaran kepribadian yang prima, professional dan beretika.
  3. Mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi melalui penelitian terapan di bidang teknis perkeretaapian serta berdaya saing secara global.
  4. Melaksanakan pengabdian masyarakat melalui penerapan teknologi tepat guna untuk mengingkatkan keselamatan penyelenggaraan transportasi perkeretaapian.
  5. Menjalin kerjasama dengan berbagai institusi baik di dalam maupun di luar sub sektor perkeretaapian dalam rangka pembangunan Sumber Daya Manusia.
2.Struktur Organisasi PPI Madiun
Tugas dan fungsi PPI Madiun
1. Organisasi dan Tata Kerja PPI Madiun
2. Statuta PPI Madiun
3.Profil Direktur PPI Madiun

Dr. Efendhi Prih Raharjo, S.T., S.Si.T.,M.T
NIP: 197602152000031002

PENDIDIKAN:
1. Pendidikan dan Latihan Perhubungan Darat D.III Ahli Lalu Lintas dan Angkutan Jalan - Graduation 1999
2. Sekolah Tinggi Transportasi Darat Bekasi D.VI Transportasi Darat
3. Universitas Mercu Buana S1 Teknik Sipil - Graduation 2002
4. Institut Teknologi Bandung S2 Transportasi - Graduation 2006
5. Institut Teknologi Bandung S3 Transportasi - Graduation 2014

PENGALAMAN KERJA:
1. Lecturers D-IV Land Transportation 2015 - Now
2. Lecturers D-III Road Transport Management 2021 - Now
3. Direktur Politeknik Perkeretaapian Indonesia Madiun 2024 - Now
4. Kepala BPTD Kelas II, Riau 2024–2024
5. Direktur Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan Tegal 2024–2024
6. Direktur Politeknik Transportaasi Darat Bali 2021–2024
7. Kepala Bagian Tata Usaha Komite Nasional Keselamatan Transportasi 2021–2021
8. Kepala Bagian Keuangan dan Umum Sekolah Tinggi Transportasi Darat Bekasi 2019–2021
9. Wakil Direktur III Sekolah Tinggi Transportasi Darat Bekasi 2019–2019
10. Ketua Jurusan Transportasi Darat di Sekolah Tinggi Transportasi Darat Bekasi 2014–2019
11. Sekretaris Jurusan Lalu Lintas Angkutan Jalan Sekolah Tinggi Transportasi Darat Bekasi 2006–2008

LHKPN Dr. Efendhi Prih Raharjo, S.T., S.Si.T.,M.T